Institut Pendidikan Indonesia Garut (IPI Garut) dengan bangga mengumumkan perolehan penghargaan bergengsi dari UI GreenMetrics, sebuah lembaga internasional yang berfokus pada pemeringkatan perguruan tinggi dengan berwawasan lingkungan di dunia. Dalam ajang ini, IPI Garut berhasil meraih peringkat ke-103 dalam kategori Perguruan Tinggi Paling Berkelanjutan di Indonesia.
Keberhasilan ini menandakan komitmen IPI Garut dalam pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan dan bertanggung jawab, serta menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika IPI Garut untuk terus berinovasi dalam menjaga keberlanjutan dan kelestarian lingkungan kampus.
Peringkat ini dikeluarkan berdasarkan pemeringkatan dari UI GreenMetrics, yang menilai berbagai aspek, termasuk pengelolaan sumber daya alam, keberlanjutan transportasi, dan pengurangan jejak karbon di perguruan tinggi.
Rektor IPI Garut, Nizar Alam Hamdani, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pimpinan yayasan, pimpinan rektorat, dekanat/fakultas, program studi, serta tim GreenMetrics IPI Garut atas kerja kerasnya. “Semoga pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus menjaga keberlanjutan pengelolaan lingkungan di IPI Garut,” tambahnya.
Sebagai bagian dari gerakan pendidikan berkelanjutan, IPI Garut berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan lingkungan di kampus, serta memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.